Asman Toga "Semangat" Desa Petahunan Semakin Melesat

Kepala Desa Petahunan didampingi babinsa dan babinkamtibmas pada kegiatan Asman Toga (Asuhan Mandiri Tanaman Obat Keluarga)
Kabar Desa Nusantara | Lumajang - Pagi yang cerah ini desa wisata Petahunan mengadakan Asman Toga (Asuhan Mandiri Tanaman Obat Keluarga). Yang mana ikut berperan dalam kegiatan ini Sertu Iswan Dwi S selaku babinsa desa Petahunan bersama Briptu Rizky selaku Bhabinkamtibmas dan Kepala desa Petahunan Sumarli yang selalu memberikan gagasan guna membangun desanya, Kamis (29/8/2024).
Desa wisata Petahunan dalam acara ini juga didatangi tim juri lapangan Asman Toga kabupaten Lumajang dalam rangka penilaian acara lomba asman tersebut dalam perlombaan di tingkat kabupaten. Dimana desa Petahunan masuk dalam katagori toga terbaik 6 besar diringkat Kabupaten Lumajang.
Dalam kesempatan ini, tim media menemui Babinsa Sertu Iswan Dwi S dan tim juri dari kabupaten Lumajang di lapangan dalam rangka penilaian tim juri yang berada dilapangan terdiri dari berbagai instansi. Mereka mengaku merasa nyaman karena dalam penilaian juga disuguhi kopi pace yang mana kopi tersebut juga hasil dari produk Asam toga Desa Petahunan.
Sementara itu, Kepala Desa Petahunan didampingi babinsa dan babinkamtibmas mengatakan, "Kami suguhkan apa adanya hasil dari asam toga tersebut tanpa rekayasa semuanya dari tanaman obat. Kenyataannya dari tanaman asam toga desa Petahunan mulai dari dulu sampai sekarang tetap berjalan dengan baik, dan apabila kami diberikan kepercayaan oleh kabupaten Lumajang guna sampai ditingkat provinsi, maka kami sangat siap dan konsisten dan akan berusaha semaksimal mungkin guna untuk memenangkan tingkat provinsi " pungkas Sumarli selaku Kepala Desa.
Editor :Ira Puspita