H. Emir Nuswantoro Ketua Ormas Masyarakat Indonesia Maju Bertemu 49 Ketua Ormas Se-Jogja

KABARDESANUSANTARA | YOGYAKARTA - Haryawan Emir Nuswantoro, SS, SE yang juga ketua DPD Masyarakat Indonesia Maju (MIM) bertemu 49 Pimpinan Ormas se-Kota Yogyakarta yang hadir di Hotel Abadi, Selasa (11/6) atas inisiasi Badan Kesbangpol Kota Yogyakarta dalam diskusi Aktualisasi Nilai-Nilai Pancasila Bagi Ormas.
Kasatpol PP kota Yogyakarta Octo Noor Arafat, Ki Priyo Dwiarso, dan M. Faried Cahyono bertindak sebagai Narasumber diskusi. Sebelum diskusi, Octo didampingi Sekretaris Badan Kesbangpol Widyastuti, SS, M.Hum menyerahkan secara simbolis 10 bendera Merah Putih kepada Ketua Ormas, diantaranya Masyarakat Indonesia Maju (MIM), FKPPI, Iwapi, Paksi Katon, Foreder dan 5 ormas lain.
Haryawan Emir Nuswantoro, SS, SE memberikan apresiasi adanya diskusi berkala bagi Ormas.
“Pertemuan antar Ormas secara berkala ini sangat penting untuk ajang bertukar ide dan gagasan dalam kerangka memajukan Kota Yogyakarta melalui peran Ormas menjaga Kota Yogya yang kondusif. Saya berharap para Pimpinan Ormas harus diposisikan sebagai subjek, artinya secara bergiliran bertindak sebagai Narasumber Diskusi adalah pimpinan Ormas. Pimpinan Ormas ini lebih paham situasi dan kondisi riil ke-Ormasan di Kota Yogyakarta. Supaya acara lebih berbobot,” tegas Emir, yang belakangan ini sering disebut-sebut sebagai kandidat Wakil Walikota Yogyakarta.
Emir dikenal memiliki jaringan luas di kalangan pengusaha, Ormas, Orsos maupun Parpol karena pengalamannya di berbagai Ormas dan Parpol.
Editor :Ira Puspita